Home | Nasional | Internasional | Daerah | Politik | Hukrim | Ekonomi | Sport | SerbaSerbi | Tekno | Lifestyle
 
KMP Mutiara Pertiwi Rusak, Layanan Roro Bengkalis–Pakning Hanya Dua Kapal
Kamis, 27-11-2025 - 17:17:05 WIB | Alfis
KMP Mutiara Pertiwi
TERKAIT:
   
 

BENGKALIS,Riauline.com - Pelayanan penyeberangan Bengkalis–Sungai Pakning pada Kamis (27/11/25) mengalami pengurangan armada. Dari tiga kapal yang biasanya beroperasi, hanya dua unit yang dapat melayani pengguna jasa setelah KMP Mutiara Pertiwi mengalami kerusakan.


Kepala Dinas Perhubungan Bengkalis Ardiansyah, melalui Kabid Pelayaran Edi Kurniawan, membenarkan kondisi tersebut. Menurutnya, kerusakan terjadi pada bagian ramdoor KMP Mutiara Pertiwi hingga membuat kapal itu tidak dapat melanjutkan operasional.


“Hari ini hanya dua kapal yang beroperasi, yaitu KMP Swarna Putri dan KMP Swarna Dharma. KMP Mutiara Pertiwi sedang dalam perbaikan karena kerusakan ramdoor,” ujar Edi Kurniawan.


Ia menjelaskan bahwa proses perbaikan sedang dilakukan secara intensif agar tidak mengganggu pelayanan terlalu lama. Diperkirakan pekerjaan perbaikan dapat selesai dalam waktu dekat.


“Kita berharap perbaikannya cepat tuntas. Jika tidak ada kendala, besok KMP Mutiara Pertiwi sudah bisa kembali melayani masyarakat,” lanjut Edi.


Sementara itu, Dishub Bengkalis mengimbau pengguna jasa penyeberangan agar menyesuaikan waktu perjalanan mengingat antrean kendaraan berpotensi meningkat akibat berkurangnya satu armada.


Edi menambahkan, selain kerusakan yang terjadi pada KMP Mutiara Pertiwi, layanan penyeberangan akan kembali berkurang pada akhir bulan ini.


“Mulai 30 November 2025, KMP Swarna Dharma tidak dapat beroperasi karena izin berlayarnya habis. Kapal tersebut akan masuk docking untuk perawatan,” ungkapnya.


Dengan kondisi tersebut, Dishub Bengkalis tengah menyiapkan langkah antisipasi agar pelayanan tetap berjalan meski dengan keterbatasan kapal. Masyarakat diharapkan tetap bersabar dan memantau informasi resmi terkait jadwal penyeberangan.


Pihak Dishub juga menegaskan komitmennya untuk menjaga kelancaran arus transportasi laut, terutama pada jalur strategis Bengkalis–Sungai Pakning yang menjadi salah satu akses vital mobilitas warga dan logistik.


 


 




 
Berita Lainnya :
  • KMP Mutiara Pertiwi Rusak, Layanan Roro Bengkalis–Pakning Hanya Dua Kapal
  •  
    Komentar Anda :

     
     
    Indeks Berita  
    01 Pupuk Bersubsidi Dikorupsi, Enam Penyuluh Pertanian di Pelalawan Masuk Tahanan, Negara Rugi Rp34 Miliar
    02 Pagi Sunyi di Jalan Dewi Sartika Mandau, Seorang Pria Ditemukan Tak Bernyawa di Kamar Mandi Rumahnya
    03 Belajar Rendah Hati Melayani Negeri, Pesan Afni Zulkifli untuk ASN Siak
    04 Dua Saudari, Satu Jalan Terakhir: Tragedi di Lintas Bangkinang–Pekanbaru
    05 OTT DJP Diguncang KPK: Negara Tegas Bersih-Bersih Pajak, Layanan Publik Tetap Jalan
    06 SpektrumID.com Resmi Mengudara dari Kantor Baru, Menegaskan Arah Baru Media Digital Riau
    07 ABK KM Makmur Jaya 89 Ditemukan Tewas di Perairan Muntai, Operasi SAR Diwarnai Cuaca Buruk dan Kapal Basarnas Kehabisan BBM
    08 Kembali ke Tanah Kelahiran, AKP Tony Armando Emban Amanah Kapolsek Rupat Utara
    09 Kapal Basarnas Kehabisan BBM Saat Operasi SAR, TNI AL Bengkalis Bersama Tim Gabungan Lakukan Evakuasi Dramatis
    10 KMP Sereia Domar Tiba di Bengkalis, Asa Baru Pelayanan Penyeberangan Roro
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2019 - Riauline.com