Home | Nasional | Internasional | Daerah | Politik | Hukrim | Ekonomi | Sport | SerbaSerbi | Tekno | Lifestyle
 
Hasan Basri Kembali Nahkodai IPHI Bukit Batu Periode 2025–2030, Camat Acil Esyno Apresiasi Kekompakan Jemaah Haji
Senin, 20-10-2025 - 20:10:04 WIB |
Hasan Basri kembali dipercaya memimpin Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kecamatan Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis untuk periode 2025–2030.
TERKAIT:
   
 

Bukit Batu,Riauline.com – Hasan Basri kembali dipercaya memimpin Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kecamatan Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis untuk periode 2025–2030. Keputusan itu diambil melalui Musyawarah Cabang (Muscab) ke-8 yang berlangsung khidmat di Gedung Bujang Kelana, Senin (20/10/2025).


Dalam kegiatan tersebut, Camat Bukit Batu Acil Esyno secara resmi membuka Muscab dan menyampaikan apresiasinya terhadap kiprah IPHI yang dinilainya mampu menjaga silaturahmi antarjemaah haji di wilayah Kecamatan Bukit Batu. Muscab ini turut dihadiri oleh lurah, penjabat kepala desa se-Kecamatan Bukit Batu, tokoh masyarakat, serta para anggota IPHI dari berbagai desa.


Dalam sambutannya, Hasan Basri mengucapkan terima kasih kepada seluruh undangan dan anggota IPHI yang telah memberikan kepercayaan untuk kembali memimpin organisasi ini. Ia menegaskan bahwa Muscab ke-8 bukan sekadar ajang pemilihan pengurus, tetapi juga menjadi momentum penting untuk memperkuat persaudaraan sesama alumni haji.


“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Insyaallah, kami akan terus menjaga amanah ini dan meningkatkan peran IPHI sebagai wadah silaturahmi sekaligus pembinaan keimanan bagi para jemaah haji,” ujar Hasan Basri.


Sementara itu, Camat Bukit Batu Acil Esyno menilai IPHI memiliki peran penting dalam menjaga kekompakan masyarakat pasca ibadah haji. Menurutnya, keberadaan IPHI tidak hanya sebatas organisasi keagamaan, tetapi juga menjadi mitra strategis pemerintah kecamatan dalam kegiatan sosial dan keagamaan.


“Kedatangan kami bersama para lurah dan kepala desa hari ini merupakan bentuk dukungan kami terhadap IPHI. Komunikasi antara pengurus IPHI dan pihak kecamatan selama ini berjalan sangat baik,” ucap Acil.


Ia menambahkan, pihak kecamatan juga turut merasakan manfaat dari keaktifan IPHI, terutama saat proses keberangkatan dan pemulangan jemaah haji asal Bukit Batu. Selain itu, kegiatan rutin seperti wirid bulanan, manasik, dan pengajian menjadi bukti nyata kiprah IPHI dalam membina umat.


“Saya sangat terkesan dengan sambutan IPHI setiap kali ada jemaah haji yang berpulang ke rahmatullah. Hal ini menunjukkan rasa kepedulian dan persaudaraan yang kuat antaranggota,” tambahnya.


Di akhir acara, Camat Bukit Batu mengajak seluruh pengurus IPHI periode baru untuk terus bersinergi dengan pemerintah kecamatan. Ia berharap, di bawah kepemimpinan Hasan Basri, IPHI Bukit Batu semakin solid dan menjadi organisasi yang memberikan manfaat luas bagi masyarakat.


“Selamat kepada pengurus IPHI Kecamatan Bukit Batu yang baru. Mari kita jaga kebersamaan dan jadikan IPHI sebagai wadah yang membawa berkah bagi umat,” tutup Camat Acil Esyno.


 




 
Berita Lainnya :
  • Hasan Basri Kembali Nahkodai IPHI Bukit Batu Periode 2025–2030, Camat Acil Esyno Apresiasi Kekompakan Jemaah Haji
  •  
    Komentar Anda :

     
     
    Indeks Berita  
    01 Bupati Kasmarni Buka MTQ ke-36 Bukit Batu: Jadikan Al-Qur’an Sebagai Pedoman Hidup dan Warisan Generasi Muda
    02 Malam Ricuh di Gedung Cik Puan: Peserta Bujang Dara Bengkalis Diduga Tertipu Panitia
    03 Unik dan Bernuansa Budaya, Stand Desa Sejangat Pamerkan Layangan Wau di MTQ Bukit Batu ke-26
    04 Stand Bazar Desa Sungai Selari di MTQ Bukit Batu ke-36 Tampilkan Produk UMKM Lokal, Tampil Megah dan Berkelas
    05 Kafilah Desa Sungai Selari Tampil Semarak di Pawai Ta’aruf MTQ ke-36 Kecamatan Bukit Batu
    06 Layang Wau Terbangkan Semangat Budaya: Desa Sejangat Tampilkan Ikon Melayu di MTQ ke-36 Bukit Batu
    07 Meriah! Camat Bukit Batu Acil Esino Lepas Peserta Pawai Ta’aruf MTQ ke-36
    08 Hasan Basri Kembali Nahkodai IPHI Bukit Batu Periode 2025–2030, Camat Acil Esyno Apresiasi Kekompakan Jemaah Haji
    09 Kapolsek Bukit Batu Silaturahmi ke IKMR, Ajak Masyarakat Dukung Program Green Policing
    10 Antrian Truk di Pelabuhan Roro Sungai Pakning Mengular, Pengendara Keluhkan Bahaya di Jalan Umum
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2019 - Riauline.com