Home | Nasional | Internasional | Daerah | Politik | Hukrim | Ekonomi | Sport | SerbaSerbi | Tekno | Lifestyle
 
DPRD Apresiasi Peresmian SPBU di Pakning, Menjawab Penantian Panjang Masyarakat
Sabtu, 10-08-2019 - 10:22:26 WIB |
Anggota DPRD Bengkalis Zuhandi didampingi Kepala Desa Pangkalan Jambi Nicky Hotman foto bersama dengan Hj Nurmeli dan keluarga usai peresmian SPBU.
TERKAIT:
   
 


Sungaipakning,Riauline.com - Anggota DPRD Bengkalis Dapil Bukit Batu - Siak Kecil dan Bandar Laksamana Zuhandi mengapresiasi peresmian Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) PT Bumi Riau Bertuah milik Hj.  Nurmeli. Spdi, Mesy di Desa Pangkalan Jambi Kecamatan Bukit Batu.

Peresmian tanda dimulainya operasi SPBU tersebut pada Jumat (9/8/2019) kemarin, kata Zuhandi merupakan jawaban atas penantian panjang masyarakat Negeri Laksamana yang ingin dilayani atas keperluan BBM dengan harga standar nasional dan selama 24 jam.

"Kita ucapkan selamat dan apresiasi atas peresmian SPBU ini, karena masyarakat Sungai Pakning yang berdekatan dengan kilang Pertamina RU II sudah lama menanti - nanti. Alhamdulillah hari ini penantian itu terjawab," tutur politisi PAN yang akrab disapa Hamdi ini.


Dengan dibukanya SPBU milik Hj Nurmeli ini diharapkan kebutuhan BBM masyarakat setempat bisa terakomodir dengan baik.

"Dengan dimulainya operasional SPBU ini, kita berharap dapat melayani masyarakat dengan baik, jadi mohon dibuka selama 24 jam. Selain itu Kita jg berharap jangan hanya di kecamatan Bukit Batu, tapi ke depan juga dibuka di Kecamatan Siak kecil dan Bandar Laksamana," harapnya.

Anggota DPRD Bengkalis yang kembali terpilih untuk periode 2019 - 2024 ini juga meminta dukungan Pemerintah dan Pertamina, agar SPBU di Siak Kecil dan Bandar Laksamana dapat segera direalisasikan.

"Pemerintah dan Pertamina kita minta juga mendukung langkah ke depan, agar di wilayah Kecamatan Siak kecil dan Bandar Laksamana segera memiliki SPBU yang sama," tutur Zuhandi.(win)


 
Berita Lainnya :
  • DPRD Apresiasi Peresmian SPBU di Pakning, Menjawab Penantian Panjang Masyarakat
  •  
    Komentar Anda :

     
     
    Indeks Berita  
    01 Pupuk Bersubsidi Dikorupsi, Enam Penyuluh Pertanian di Pelalawan Masuk Tahanan, Negara Rugi Rp34 Miliar
    02 Pagi Sunyi di Jalan Dewi Sartika Mandau, Seorang Pria Ditemukan Tak Bernyawa di Kamar Mandi Rumahnya
    03 Belajar Rendah Hati Melayani Negeri, Pesan Afni Zulkifli untuk ASN Siak
    04 Dua Saudari, Satu Jalan Terakhir: Tragedi di Lintas Bangkinang–Pekanbaru
    05 OTT DJP Diguncang KPK: Negara Tegas Bersih-Bersih Pajak, Layanan Publik Tetap Jalan
    06 SpektrumID.com Resmi Mengudara dari Kantor Baru, Menegaskan Arah Baru Media Digital Riau
    07 ABK KM Makmur Jaya 89 Ditemukan Tewas di Perairan Muntai, Operasi SAR Diwarnai Cuaca Buruk dan Kapal Basarnas Kehabisan BBM
    08 Kembali ke Tanah Kelahiran, AKP Tony Armando Emban Amanah Kapolsek Rupat Utara
    09 Kapal Basarnas Kehabisan BBM Saat Operasi SAR, TNI AL Bengkalis Bersama Tim Gabungan Lakukan Evakuasi Dramatis
    10 KMP Sereia Domar Tiba di Bengkalis, Asa Baru Pelayanan Penyeberangan Roro
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2019 - Riauline.com