Home | Nasional | Internasional | Daerah | Politik | Hukrim | Ekonomi | Sport | SerbaSerbi | Tekno | Lifestyle
 
Gaji Tak Kunjung Dibayarkan, Puluhan Karyawan PT MAS Bengkalis Demo
Rabu, 08-03-2023 - 16:30:11 WIB |
Sekitar 50 karyawan PT.MAS Bengkalis melakukan aksi demo ke perusahaan sawit tersebut, mereka meminta agar perusahaan segera membayarkan gaji dari Bulan Januari 2023 sampai saat ini.
TERKAIT:
   
 

BENGKALIS,Riauline.com - Sekitar 50 orang karyawan di PT Meskom Agro Sariman (MAS) Kecamatan Bengkalis Kabupaten Bengkalis  melakukan aksi mogok kerja, mereka menuntut perusahaan sawit tersebut untuk segera membayarkan gaji dari bulan Januari 2023, Rabu (8/3/23).

Seperti diungkapkan Ardiansyah ya g merupakan karyawan PT MAS bahwa, kejadian ini sudah sering terjadi setiap tahunnya ketika hendak memasuki bulan Ramadhan dan Idul Fitri dimana gaji karyawan sering terlambat dibayar berbulan-bulan lamanya.

"Setiap menjelang Ramadhan dan Idul Fitri selalu begini. Kami minta hak kami sebagai karyawan agar gaji dibayarkan tepat waktu dan kami melakukan aksi mogok kerja ini agar pihak perusahaan dapat memberikan kepastian untuk pembayaran gaji dari Januari 2023 sampai sekarang yang belum dibayarkan" ujarnya.

Hal senada juga diungkapkan Ahmad, kejadian seperti ini sudah sering terjadi sejak tiga tahun belakangan ini dan selama ini ia bersama karyawan lainnya sudah memberikan toleransi kepada pihak perusahaan, tapi persoalan seperti ini terus terjadi kembali dan harus membuat aksi demo dan mogok kerja agar aspirasi dari kawan-kawan bisa terealisasi.

"Aturan pembayaran kompensasi belum ada kejelasan selama ini, selain itu juga persoalan BPJS tak ada kepastian. Selain itu untuk karyawan yang dirumahkan agar diperbolehkan masuk kembali karena untuk mendapatkan kompensasi, dan kami menolak pihak perusahaan untuk pembayaran gaji karyawan secara dicicil," pintanya.

Direktur PT. MAS Himawan menegaskan bahwa tuntutan dari karyawan kepada perusahaan tentu tetap akan mencarikan solusinya terhadap keterlambatan pembayaran gaji.

"Kami managemen tetap berusaha mencari solusi pembayaran kewajiban kita secepat mungkin. Perusahaan sedang sulit, jika tidak didukung hal ini akan semakin sulit, kita tetap bayar kopensasi," ujar Himawan dihadapan pendemo.

Ia juga berharap dalam melakukan aksi mogok kerja ini tidak mengganggu operasional dari perusahaan sampai uang pembayaran gaji yang diajukan kepusat turun, perusahaan berusaha membayar dengan hasil penjualan buah sawit yang ada.

"Saya siap bertanggung jawab disini, apa bila dari pusat tidak membayar, buah saya akan jual dan hasilnya untuk menutupi pembayaran hak gaji karyawan. Kalau saya tidak berinisiatif, hanya menunggu gaji dari pusat saja, namun saya merasa bertanggung jawab atas rekan-rekan semua,"ujarnya.

Kapolsek Bengkalis AKP Rudi Irwanto, SH mengungkapkan bahwa pihaknya dilapangan dalam rangka pengamanan dan memberikan pendampingan dan tidak berpihak kepada siapapun.

"Kami berharap kita disini sama-sama menjaga kamtibmas,"ujarnya.


 




 
Berita Lainnya :
  • Gaji Tak Kunjung Dibayarkan, Puluhan Karyawan PT MAS Bengkalis Demo
  •  
    Komentar Anda :

     
     
    Indeks Berita  
    01 Pupuk Bersubsidi Dikorupsi, Enam Penyuluh Pertanian di Pelalawan Masuk Tahanan, Negara Rugi Rp34 Miliar
    02 Pagi Sunyi di Jalan Dewi Sartika Mandau, Seorang Pria Ditemukan Tak Bernyawa di Kamar Mandi Rumahnya
    03 Belajar Rendah Hati Melayani Negeri, Pesan Afni Zulkifli untuk ASN Siak
    04 Dua Saudari, Satu Jalan Terakhir: Tragedi di Lintas Bangkinang–Pekanbaru
    05 OTT DJP Diguncang KPK: Negara Tegas Bersih-Bersih Pajak, Layanan Publik Tetap Jalan
    06 SpektrumID.com Resmi Mengudara dari Kantor Baru, Menegaskan Arah Baru Media Digital Riau
    07 ABK KM Makmur Jaya 89 Ditemukan Tewas di Perairan Muntai, Operasi SAR Diwarnai Cuaca Buruk dan Kapal Basarnas Kehabisan BBM
    08 Kembali ke Tanah Kelahiran, AKP Tony Armando Emban Amanah Kapolsek Rupat Utara
    09 Kapal Basarnas Kehabisan BBM Saat Operasi SAR, TNI AL Bengkalis Bersama Tim Gabungan Lakukan Evakuasi Dramatis
    10 KMP Sereia Domar Tiba di Bengkalis, Asa Baru Pelayanan Penyeberangan Roro
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2019 - Riauline.com