Home | Nasional | Internasional | Daerah | Politik | Hukrim | Ekonomi | Sport | SerbaSerbi | Tekno | Lifestyle
 
Satgas Covid-19 DPP BKPRMI Serahkan Bantuan Tabung Disinfektan
Rabu, 22-04-2020 - 17:46:21 WIB |
Ketua Harian BKPRMI Riau Abu Kasim dan Ketua Umum DMDI Riau Datok Ajis menerima bantuan tabung Disinfektan dari Tim Satgas Covid-19 DPP BKPRMI di Pekanbaru, Rabu (22/4/2020).

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, RIAUTEMPO.COM – Tim Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Dewan Pimpinan Pusat Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (DPP BKPRMI) menyerahkan bantuan dua unit tabung penyemprot disinfektan dan 150 lembat masker kepda DPW BKPRMI Riau dan Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Riau, Rabu (22/4/2020).
Tim Satgas Covid-19 DPP BKPRMI yang berjumlah delapan orang sampai di Pekanbaru dini hari, setelah dua hari melalui perjalanan darat menggunakan dua unit mobil BKPRMI, langsung menyerahkan bantuan itu kepada Ketua Harian BKPRMI Riau Abu Kasim SAg didampi Sekum Sukiswanto SKom dan Ketua Umum DMDI Riau Datok Ir Ajis.

Dedi Junaidi anggota Tim Satgas Covid-19 DPP BKPRMI mengatakan, dirinya bersama teman berangkat dari Jakarta dua hari yang lalu dan sampai di Pekanbaru dini hari. Ini merupakan bentuk silaturahmi pengurus DPP bersama seluruh pengurus DPW se-Sumatra.

‘’Kami ingin menjalin silaturahmi sambil mengantarkan bantuan tabung penyemprot disinfektan dan juga masker. Sehingga BKPRMI benar-benar ikut berpartisipasi dalam menanggulangi wabah Covid-19 yang saat ini melandar masyarakat Indonesia,’’ ujarnya.
Ia juga menyebutkan, setelah sampai di Riau timnya juga akan melanjutkan perjalanan ke Sumatra Barat, Sumatra Utara dan terakhir ke Banda Aceh Darussalam. Kemudian kembali lagi ke Jakarta melalu jalur darat juga.
‘’Pesan dari Ketua Umum DPP BKPRMI Said Aldi Aliduru supaya bantuan ini dapat dipergunakan oleh tim Satgas Covid-19 yang ada di daerah-daerah dalam membantu masyarakat, khususnya yang berbasis masjid untuk mencegah wabah Covid-19,’’ ujarnya.
Sedangkan Ketua Haria DPW BKPRMI Riau Abu Kasim juga menyampaikan terima kasih atas bantuan tabung penyemprot disinfektan dan pihaknya saat ini sudah membentuk Tim Satgas Covid-19 DPW BKPRMI Riau.
‘’Kami sudah membentuk tim Satgas Covid-19 di daerah dan kami akan langsung berkoordinasi dengan Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 BPBD Riau dan juga satgas lain yang berada dibawah pemerintah provinsi Riau,’’ ujarnya.
Ia menyebutkan,  tugas tim Satgas Covid-19 DPW BKPRMI Riau akan khusus menangani masalah penyemprotan disinfektan rumah ibadah, khususnya masjid dan musala yang ada  di Riau. Tentu tim satgas memerlukan bantuan dan kerja sama dengan aparat keamanan, seperti yang dilakukan oleh Tim Satgas DPP BKPRMI.
Sedangkan Ketua Umum DMDI Riau Datok Ir Ajis juga menyambut baik bantuan tersebut dan pihaknya besok (hari ini) langsung menggelar rapat bersama pengurus lainnya, untuk membagi tugas melakukan penyemprotan disinfektan untuk masjid yang ada di Kota Pekanbaru.
‘’Insyaallah kami akan segera melakukan aksi di lapangan, jika perlu nanti kami akan bekerjasama dengan Satgas Covid-19 DPW BKPRMI Riau,’’ ujarnya.(rls)



 
Berita Lainnya :
  • Satgas Covid-19 DPP BKPRMI Serahkan Bantuan Tabung Disinfektan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
    Indeks Berita  
    01 Pupuk Bersubsidi Dikorupsi, Enam Penyuluh Pertanian di Pelalawan Masuk Tahanan, Negara Rugi Rp34 Miliar
    02 Pagi Sunyi di Jalan Dewi Sartika Mandau, Seorang Pria Ditemukan Tak Bernyawa di Kamar Mandi Rumahnya
    03 Belajar Rendah Hati Melayani Negeri, Pesan Afni Zulkifli untuk ASN Siak
    04 Dua Saudari, Satu Jalan Terakhir: Tragedi di Lintas Bangkinang–Pekanbaru
    05 OTT DJP Diguncang KPK: Negara Tegas Bersih-Bersih Pajak, Layanan Publik Tetap Jalan
    06 SpektrumID.com Resmi Mengudara dari Kantor Baru, Menegaskan Arah Baru Media Digital Riau
    07 ABK KM Makmur Jaya 89 Ditemukan Tewas di Perairan Muntai, Operasi SAR Diwarnai Cuaca Buruk dan Kapal Basarnas Kehabisan BBM
    08 Kembali ke Tanah Kelahiran, AKP Tony Armando Emban Amanah Kapolsek Rupat Utara
    09 Kapal Basarnas Kehabisan BBM Saat Operasi SAR, TNI AL Bengkalis Bersama Tim Gabungan Lakukan Evakuasi Dramatis
    10 KMP Sereia Domar Tiba di Bengkalis, Asa Baru Pelayanan Penyeberangan Roro
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2019 - Riauline.com