Home | Nasional | Internasional | Daerah | Politik | Hukrim | Ekonomi | Sport | SerbaSerbi | Tekno | Lifestyle
 
Diproduksi Putra Daerah, PT BDP Kembali Gelar Launching Ceremony Kapal TB Barakuda 03 22
Selasa, 02-08-2022 - 18:44:19 WIB |
Direktur PT BDP Supeng saat menyampaikan sambutan
TERKAIT:
   
 

SIAK KECIL,Riauline.Com - PT Bengkalis Dockindo Perkasa (BDP) yang beroperasi di Desa Sungai Siput Kecamatan Siak Kecil Kabupaten Bengkalis, kembali menggelar Launching Ceremony untuk produksi kapal ke empat yang bernama Tugboat Barakuda 03 22 dengan ukuran 28 meter : Yanmar 2 x 1138 HP, Selasa (2/08/2022).
Pantauan media ini turut hadir dalam acara Launching Ceremony Barakuda 03 22 antara lain Direktur PT BDP Supeng, Yard Manager PT BDP Halirman, ST, Kepala KSOP kelas II Tanjung Buton Humaid Minabari, ST.
Selanjutnya terlihat hadir perwakilan dari Biro Klasifikasi Indonesia (BKI) Alfan Fadhli, perwakilan Owner dari PT. Sinar Haluan Samudera Rio Charly, beserta ratusan staf dan pekerja PT BDP.
Dalam sambutannya Direktur PT. BDP Supeng mengatakan pihaknya sangat bangga terhadap kinerja dan kekompakan tim di perusahaannya, sehingga telah memproduksi 4 unit kapal hingga hari ini.
"Atas kerja keras dan kekompakan seluruh tim PT BDP, sehingga hari ini kapal ke 4 yaitu TB Barakuda 03 22 bisa dilaunching, dengan memenuhi standar keselamatan dari BKI, KSOP maupun pihak terkait lainnya. Terimakasih untuk tim kita yang hebat ini. Memang agak terlambat dari sebelumnya karena  pandemi Covid 19, tapi ini merupakan bentuk kerjasama tim yang solid, sehingga akhirnya kita bisa melakukan launching hari ini,". Kata Supeng.
Supeng juga mengucapkan terimakasih kepada PT Sinar Haluan Samudera selaku Owner kapal, yang telah mempercayakan PT BDP dan sub kontraktor untuk menyelesaikan Barakuda 03 22 dengan baik dan sesuai standar pelayaran.
Sementara itu Kepala KSOP Kelas II Tanjung Buton Humaid Minabari, ST mengapresiasi PT BDP yang telah menjadi produsen kapal yang produktif dan baik di daerah Kabupaten Bengkalis
"Yard Manager PT BDP Halirman ini adik kelas waktu kuliah, Alhamdulillah adik kelas  saya ada di sini." Kata Humaid membuka sambutannya.
Kepala KSOP Kelas II Tanjung Buton ini berharap kapal yang diproduksi PT BDP sudah memenuhi standar kwalifikasi, dan sudah layak berlayar.
"Mudah - mudahan PT BDP ke depan lebih baik, dan dapat memproduksi lebih banyak kapal. Sebagai regulator kita di KSOP tetap menjalankan sesuai regulasi yang telah ditentukan, apalagi sejak perencanaan sudah diawasi dengan baik. Kami percaya PT BDP mampu bersaing ke depan, apalagi Pak Halirman Yard Manager ini sudah punya pengalaman banyak di docking," ucap Humaid.
Perwakilan Owner PT Sinar Haluan Samudera (SHS) Rio Charly dalam kesempatan itu juga mengapresiasi PT BDP, karena seluruh kapal yang sudah diproduksi dan beroperasi, tidak ada masalah teknis yang terjadi, karena sudah sesuai dengan standar internasional.
"Mewakili PT Sinar Haluan Samudera kami sangat percaya dengan produksi dari PT BDP, sebab sejauh ini tidak ada masalah dengan kapal - kapal yang sudah beroperasi, harapan kami pembangunan kapal tidak berhenti di Tug Boat Barakuda 03 22 ini saja, tapi terus bertambah. Terimakasih juga arahan yang selama ini diberikan oleh pihak KSOP dan BKI, ke depan mudah - mudahan bisa bekerjasama lagi dalam proyek selanjutnya." Tutur Rio.
Yard Manager PT BDP Halirman mengungkapkan hal yang patut dibanggakan adalah produksi kapal TB Barakuda ini merupakan produk putra putri lokal dari Kabupaten Bengkalis yang mampu bersaing di tingkat nasional.
"Empat kapal yang sudah diproduksi oleh PT BDP merupakan hasil karya putra putri terbaik lokal daerah ini, hal ini patut dibanggakan. Saya mengajak agar terus upgrade pengetahuan, sehingga mampu bersaing secara qualitas dan quantitas, tentu banyak tantangan,  tapi komitmen kita harus kuat untuk terus berkembang, kita akan terus bangun tipe kapal yang lebih besar nantinya." Kata Halirman optimis.
Acara Launching Ceremony Barakuda 03 22 diwarnai dengan doa bersama, pemotongan tumpeng, pemotongan pita dan tradisi pecah kendi yang dilakukan oleh Direktur PT BDP Supeng pada bagian depan Barakuda 03 22, diakhiri dengan sesi foto dan makan bersama.
Penulis : Dyanto



 
Berita Lainnya :
  • Diproduksi Putra Daerah, PT BDP Kembali Gelar Launching Ceremony Kapal TB Barakuda 03 22
  •  
    Komentar Anda :

     
     
    Indeks Berita  
    01 Pupuk Bersubsidi Dikorupsi, Enam Penyuluh Pertanian di Pelalawan Masuk Tahanan, Negara Rugi Rp34 Miliar
    02 Pagi Sunyi di Jalan Dewi Sartika Mandau, Seorang Pria Ditemukan Tak Bernyawa di Kamar Mandi Rumahnya
    03 Belajar Rendah Hati Melayani Negeri, Pesan Afni Zulkifli untuk ASN Siak
    04 Dua Saudari, Satu Jalan Terakhir: Tragedi di Lintas Bangkinang–Pekanbaru
    05 OTT DJP Diguncang KPK: Negara Tegas Bersih-Bersih Pajak, Layanan Publik Tetap Jalan
    06 SpektrumID.com Resmi Mengudara dari Kantor Baru, Menegaskan Arah Baru Media Digital Riau
    07 ABK KM Makmur Jaya 89 Ditemukan Tewas di Perairan Muntai, Operasi SAR Diwarnai Cuaca Buruk dan Kapal Basarnas Kehabisan BBM
    08 Kembali ke Tanah Kelahiran, AKP Tony Armando Emban Amanah Kapolsek Rupat Utara
    09 Kapal Basarnas Kehabisan BBM Saat Operasi SAR, TNI AL Bengkalis Bersama Tim Gabungan Lakukan Evakuasi Dramatis
    10 KMP Sereia Domar Tiba di Bengkalis, Asa Baru Pelayanan Penyeberangan Roro
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © 2019 - Riauline.com